Musik traditional adalah musik yang lahir dan berkembang di daerah-daerah seluruh indonesia. Ciri khas musik traditional terletak pada isi lagu dan instrument musiknya. Musik traditional memiliki karakteristik yang khas berupa melodi dan syairnya menggunakan bahasa dan gaya daerah asal.
Musik daerah memiliki karakter yang hampir sama yaitu Sederhana,kedaerahan,turun-temurun dan jarang diketahui penciptanya.
Sederhana
Kesederhanan musik dapat dilihat dari bentuk alat musiknya dan cara memainkanya. Bentuk alat musik daerah memeilikikeunikan tersendiri sesuai dengan keadaan Geografisnya.
Kedaerahan
Alat musik beraneka ragam karena kondisi geografisnya yang berbeda-beda.sebagai contoh alat musik petik daerah jawa berbeda dengan alat musik yang ada di daerah kalimantan
Turun-temurun
Musik daerah setempat sudah ada sejak masyarakat itu ada, jadi sifat musik daerah adalah turun temurun
Jarang diketahui penciptanya
Karena Musik daerah bersifat turun temurun menjadikan musik daerah tidak bisa diketahui secara pasti siapa penciptanya
0 comments:
Post a Comment